Latest News

Cara dan trik mengatasi insomnia yang berkepanjangan

cara mengatasi insomnia berkepanjangan
Gejala susah tidur atau biasa juga disebut dengan insomnia merupakan keadaan dimana seseorang tidak bisa mempertahankan tidurnya, tidur sejenak kemudian bangun dan tidak dapat tidur kembali, gelisa, depresi hingga stress. Gejala seperti ini menjadi beban sebagian orang, terlebih pada efek yang akan ditimbulkan dari insomnia ini.

Seseorang yang memiliki waktu istirahat yang cukup akan lebih segar dibandingkan dengan orang yang kekurangan waktu istirahat, mereka akan lebih cenderung merasa kurang fit dan tidak bergairah untuk menjalankan aktivitasnya. Ada banyak faktor yang mengakibatkan insomnia, salah satunya adalah masalah psikologis seseorang.

Pada artikel kali ini penulis akan berikan beberapa cara mengatasi insomnia yang berkepanjangan, tanpa basa basi silahkan simak cara dan trik mengatasi insomnia yang berkepanjangan dibawah ini.

1. Buat teman- teman yang sudah mengidap insomnia kronis, anda justru harus menahan kantuk disiang hari dan lebih berlaku aktif agar tubuh dan otak merasa lebih lelah dimalam harinya, sehingga anda bisa merasa tidur nyenyak dan waktu istirahat tercukupi.

2. Hindari terlalu banyak meminum minuman yang bersoda dan berkafein karena dapat membuat kita terjaga, khusunya di sore dan malam hari .

3. Saat mandi sore ada baiknya kita menggunakan air hangat karena dapat menurunkan ketegangan otot kita juga menjadikan tubuh terasa nyaman dan rileks.

4. Sebagian orang akan merasa ngantuk jika berbaring sambil nonton atau membaca sambil baring, maka dengan sendirinya kita akan merasa bosan dan mata akan cepat lelah.

5. Cobalah mengatur waktu tidur anda dan usahakan tidak memikirkan yang lain yang dapat mengganggu istirahat anda, pikiran anda hanya terfokus pada kenyamanan merebahkan tubuh di tempat tidur.

6. Jangan mensugesti diri bahwa anda tidak dapat tidur, yakinkan diri anda dengan berdo’a sebelum tidur kemudian atur pernapasan lalu rebahkan tubuh secara rileks.

Demikian artikel yang berisikan cara mengatasi insomnia yang berkepanjangan ini semoga bermanfaat bagi insomner- insomner, karena kesehatan adalah harta yang paling berharga dalam hidup, apa gunanya harta berlimpah tapi kesehatan terganggu. Oke !

Penulis: Nofie